Asah Kemampuan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Latihan Bersama Dua Kapal Perang Asing

    Asah Kemampuan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Latihan Bersama Dua Kapal Perang Asing
    Tampak awak KRI Sultan Hasanuddin-366 saat memantau pergerakan kapal perang asing dalam ajang latihan bersama.

    INTERNASIONAL - Setelah tergabung dalam Satgas Maritime Task Force (MTF) TNI Konga XXVIII-L 2019, Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sultan Hasanuddin-366 terlibat latihan bersama dua kapal perang milik Lebanese Armed Force (LAF) Navy, yakni Lebanese Navy Ship (LNS) Tabarja dan LNS Damour.

    KRI Sultan Hasanuddin-366 yang berasal dari Satuan Kapal Eskorta Koarmada II, mengikuti latihan bersama di perairan Lebanon selama dua hari, yaitu dari tanggal 9 sampai 10 Maret 2021. 

    Serial latihan yang dilaksanakan oleh ketiga kapal perang tersebut antara lain, Seamanex (Sea Maneuvering Exercise), dan SAREX (Search and Rescue Exercise). Dalam latihan Seamanex, KRI Sultan Hasanuddin 366 dan LNS Tabarja membentuk berbagai formasi yang sering digunakan dalam satu gugus tugas. 

    Komandan KRI Sultan Hasanuddin-366 yang juga sekaligus Dansatgas MTF 2019 Letkol (Laut) Ludfy, ST., MMDS menyebutkan bahwa selain melaksanakan latihan manuver, dilakukan juga latihan komunikasi menggunakan kibaran bendera/Flaghoist oleh prajurit dari kedua unsur tersebut.

    "Latihan ini dilaksanakan untuk melatih kemampuan melaksanakan manuver kapal saat pembentukan formasi, maupun dalam melaksanakan perhitungan manuver bagi pengawak kedua kapal, " ujar Letkol Ludfy dalam press release yang diterima Indonesiasatu.co.id pada Jumat (12/03/2021).
     
    Sementara ​dalam latihan SAREX yang menggunakan metode coaching,  di-skenariokan adanya korban jatuh ke laut.

    Setelah mendapatkan informasi adanya kejadian emergency tersebut, LAF Navy yang menggunakan LNS Damour dengan sigap menerima dan merespon panggilan SAR untuk melaksanakan pencarian terhadap korban jatuh ke laut.

    Korban pun berhasil diselamatkan oleh LNS Damour kemudian dilaksanakan evakuasi medis menuju rumah sakit terdekat. 

    "Dengan adanya latihan ini diharapkan LAF Navy dapat memahami prosedur dan pengetahuan saat pencarian dan pertolongan terhadap korban jatuh di laut, sehingga meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan mereka dalam melaksanakan SAR, " kata Ludfy.
     
    Ia juga menambahkan, latihan bersama dengan LAF Navy ini merupakan salah satu implementasi dari program prioritas KASAL Laksamana TNI Yudo Margono,  khususnya di bidang Penyelarasan doktrin, Ops-Lat, dan sistem pelatihan yang fleksibel dan adaptif terhadap dinamika situasi terkini. (***/Pen 2)

    Internasional Militer TNI
    La Anto Buteng

    La Anto Buteng

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    Babinsa Koramil 02/Timika Karya Bakti Pembersihan Pasar Bersama Masyarakat
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
    Asah Kemampuan, KRI Sultan Hasanuddin-366 Latihan Bersama Dua Kapal Perang Asing
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali

    Ikuti Kami